BPOLBF Ucapkan Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025

Created at 2024-12-25
 
Labuan Bajo, 25 Desember 2024 –
Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) dengan penuh sukacita mengucapkan Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 kepada seluruh masyarakat Kristiani di Indonesia, khususnya masyarakat Kristiani yang berada di sebelas (11) wilayah koordinatif BPOLBF. Melalui momen istimewa ini, BPOLBF mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk merefleksikan nilai-nilai kasih, kesederhanaan, dan kedamaian yang terkandung dalam perayaan Natal.
Frans Teguh, Plt. Direktur Utama BPOLBF, menyampaikan ucapan selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 untuk semua umat Kristiani yang merayakan, serta mengajak semua lapisan masyarakat serta seluruh mitra BPOLBF untuk merefleksikan kasih, kesederhanaan, dan damai sesuai dengan tema Natal 2024 yang ditetapkan oleh Persekutuan Gereja Indonesia (PGI) dan Konferensi Waligereja Indonesia (KWI) .
"Selamat Natal 2024 dan tahun baru 2025 untuk kita semua. Suasana natal merupakan saat yang tepat untuk berbagi kasih, mempererat tali persaudaraan, dan memberikan semangat baru untuk memasuki tahun yang akan datang yang selaras dengan tema natal tahun ini yakni Marilah Sekarang Kita Pergi ke Betlehem dimana kita semua diajak untuk refleksi atas nilai-nilai kasih, kesederhanaan dan damai bagi kita semua dan sesama kita" ucap Frans
Lebih lanjut, Frans mengajak seluruh masyarakat, mitra, dan pemangku kepentingan yang berada di sebelas (11) wilayah koordinatif BPOLBF, yaitu Manggarai Barat, Manggarai Tengah, Manggarai Timur, Ngada, Nagekeo, Ende, Sikka, Flores Timur, Lembata, Alor, serta dua kecamatan di Bima, yakni Lambu dan Sape, untuk menyambut Natal 2024 dan menyongsong Tahun Baru 2025 dengan penuh semangat dan optimisme. Bersama-sama, mari kita mengembangkan potensi wisata daerah sambil tetap menjaga kearifan lokal dan keindahan alam yang dimiliki, serta menciptakan pariwisata yang ramah bagi pengunjung. Semoga semangat Natal ini dapat memperkuat kebersamaan dan mendorong pembangunan sektor pariwisata yang lebih inklusif, berkelanjutan, dan mengutamakan kesejahteraan masyarakat.
Dengan itu melalui siaran pers ini, seluruh jajaran Direksi dan Staf BPOLBF mengucapkan Selamat Natal 2024 dan Tahun Baru 2025. Semoga tahun yang baru membawa keberkahan, kedamaian, dan kesuksesan bagi kita semua. Dengan semangat Natal, mari kita berbagi kasih dan mempererat tali persaudaraan di setiap wilayah koordinatif BPOLBF, guna mewujudkan pariwisata yang lebih maju, merata, dan berkelanjutan.
-------
Sisilia Lenita Jemana
Kepala Divisi Komunikasi Publik
Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores
thumbnail

Sinergi untuk Pelestarian: BPOLBF dan BPTNK PS Gali Potensi dan Tantangan Dusun Kerora

  Labuan Bajo, 16 April 2025-  Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) bersama Badan Peduli Taman Nasional Komodo dan Perairan Sekitarnya (BPTNK P...

thumbnail

Tingkatkan Kualitas Destinasi Pariwisata, KEMENPAR Gelar Gerakan Wisata Bersih (GWB) di Labuan Bajo

  Labuan Bajo, 12 April 2025 –  Kementerian Pariwisata berkolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat, Injourney Tourism Development Corporat...

thumbnail

Harmoni Jazz dan Alam Timur: Suksesnya International Golo Mori Jazz 2025 di Labuan Bajo

  Labuan Bajo, 12 April 2025-  Internasional Golo Mori Jazz 2025 (IGMJ) sukses diselenggarakan pada Sabtu, (12/04/2025) di kawasan Injourney Tourism Developme...

Ada pertanyaan ?

Lihat FAQ ? atau Hubungi Kami