Labuan Bajo, 16 November 2024- Semarak Event Labuan Bajo Waterfront Festival (LBWF) yang diselenggarakan oleh Hotel Meruorah Labuan Bajo dan didukung oleh Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) berlangsung dari tanggal 16 November 2024 hingga 30 November 2024. Event ini dibuka dengan Culture Fun Walk, pada Sabtu pagi (16/11/2024), dengan rute Puncak Waringin dan finish di Promenade Meruorah Labuan Bajo.
LBWF Fun Walk Carnaval tahun ini dirancang untuk mempromosikan potensi pariwisata lokal, dengan mendukung gaya hidup sehat dan pariwisata berkelanjutan yang mengusung tema "Discover the Allure of Flores" yang memiliki makna memperlihatkan keindahan alam, budaya, kuliner, dan potensi pariwisata Manggarai Barat dan Flores secara keseluruhan. Melalui festival ini, pengunjung diajak menjelajahi kekayaan lokal memperkuat daya tarik Manggarai Barat dan Flores secara keseluruhan sebagai destinasi wisata kelas dunia.
Hamonangan Sirait, Plt. Executive Assistant Manager Merurorah Komodo Labuan Bajo dalam sambutannya menyampaikan, tujuan dilaksanakannya Labuan Bajo Waterfront Festival sebagai wadah promosi Labuan Bajo dan Flores agar semakin dikenal baik nasional maupun internasional.
Event Labuan Bajo Waterfront Festival ini berjalan dengan lancar berkat kerjasama antar seluruh stakeholder di Labuan Bajo, termasuk para sponsor. Kami mengusung tema ini karena Meruorah mencintai Labuan Bajo, dan kami ingin menjadikan Meruorah sebagai tempat dimana masyarakat bisa menikmati seluruh keindahan, keramahtamahan, dan kuliner yang ada di Labuan Bajo. Kami ingin menjadikan event ini menjadi event rutin yang ada di Labuan Bajo. Sehingga akan menarik wisatawan lokal maupun mancanegara, dan juga diliput oleh media internasional, sehingga nama super premium dari daerah kita ini benar-benar terangkat ungkap Hamonangan.
Dalam kesempatan yang sama, Ondy Christian Siagian, Pj Bupati Manggarai Barat sekaligus perwakilan Komunitas Seniman, mengatakan bahwa pariwisata dapat bertumbuh melalui kolaborasi seni kreativitas dari para seniman.
"Pariwisata sebelas dua belas dengan seni kreativitas. Pariwisata sangat berbaur dengan seni dan kreativitas. Kami pegiat seni berharap dengan berkembangnya Manggarai Barat yang menjadi super prioritas berikan ruang untuk para seniman, agar pariwisata juga bisa berkembang dan dipromosikan lewat seni dan kreativitas." kata Ondy.
Sementara itu Stefan Jemsifori, Kepala Dinas Pariwisata Ekonomi Kreatif dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Barat mengharapkan Semarak Event Labuan Bajo Waterfront Festival (LBWF) menjadi event tahunan sebagai alternatif atraksi seni maupun hiburan untuk wisatawan yang datang ke Labuan Bajo.
"Harapan kami semoga event ini bisa menjadi event rutin tiap tahunnya, sehingga menjadi nuansa baru untuk menghibur wisatawan domestik maupun mancanegara yang hadir di labuan Bajo. Kami dan stakeholder lainnya, serta pelaku kreatif dan pelaku UMKM selalu mendukung dengan peran masing-masing, dan semoga kegiatan ini berjalan dengan baik." ucap Stefan.
Sebagai penutup Frans Teguh, Plt. Direktur Utama BPOLBF menyampaikan bahwa penyelenggaran festival ataupun event ini dapat memperkuat pariwisata berkelanjutan di Labuan Bajo dan Flores secara keseluruhan sehingga semakin dikenal.
"Melalui Semarak Event Labuan Bajo Waterfront Festival (LBWF), kita dapat memperkenalkan lebih jauh keindahan dan keunikan Labuan Bajo kepada masyarakat maupun wisatawan, sekaligus mendorong ekonomi kreatif dan pariwisata yang berkelanjutan. Festival ini merupakan kesempatan bagi kita semua untuk berkumpul, berkolaborasi, dan merayakan segala hal yang dapat membuat Labuan Bajo semakin istimewa." tutup Frans.
Culture Fun Walk 2024, sebagai rangkaian awal penyelenggaraan Labuan Bajo Waterfront Festival, dilaksanakan dengan dukungan dari berbagai pihak diantaranya BPOLBF, PT. Indonesia Ferry Property (IFPRO), ASDP, Tim Kedokteran dan Kesehatan Kepolisian Resor Manggarai Barat, Bank Central Asia (BCA) KCP Labuan Bajo, Klinik Permata, AQUA, Videoge Arts & Society, dan BPJS Ketenagakerjaan.
Adapun perlombaan yang akan diselenggarakan dalam memeriahkan Semarak Labuan Bajo Waterfront Festival yaitu Lomba Memasak, Fashion Contest, Lomba Menyanyi, dan Latte Art Competition. Jika ingin berpartisipasi dalam lomba tersebut bisa melalui kanal instagram Meruorah Labuan Bajo atau instagram BPOLBF.
-------
Sisilia Lenita Jemana
Kepala Divisi Komunikasi Publik
Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores