Tiga Event di NTT Masuk 125 Karisma Event Nusantara (KEN) 2026, Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara Tembus Top 10 Nasional

Created at 2026-01-24

Labuan Bajo, 24 Januari 2026- Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF), satuan kerja di bawah Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, menyampaikan apresiasi atas terpilihnya tiga event unggulan di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) yang masuk dalam *125 Karisma Event Nusantara (KEN) 2026* yang ditetapkan oleh Kementerian Pariwisata. 

Tiga event tersebut adalah *Festival Lamaholot di Kabupaten Lembata, Festival Golo Curu Maria Ratu Rosari di Kabupaten Manggarai, dan Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara yang diselenggarakan di Kabupaten Manggarai Barat. Secara khusus, Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara kembali masuk *Top 10 Karisma Event Nusantara 2026.* 

Mengapresiasi diluncurkannya KEN 2026 ini, Direktur Pusat Pastoral Keuskupan Ruteng, Dr. Martin Chen, Pr., menyampaikan terima kasih yang mendalam kepada semua pihak yang telah bergandeng tangan menyelenggarakan berbagi festival sehingga didapuk menjadi event nasional yang bermutu. Ia juga mengungkapkan kekhasan Festival Golo Curu dan Golo Koe sebagai event religi yang berakar dalam spiritualitas devosi Kekatolikan Flores yang inklusif dan kekayaan kultural Manggarai yang unik, serta digerakkan oleh semangat meningkatkan kesejahteraan ekonomi masyarakat setempat. Pariwisata holistik ini memadukan iman dengan pergumulan hidup sehari-hari, merangkai gerakan spiritualitas dengan denyut kultural, sosial, ekonomi dan ekologi lokal. 

_"Secara khusus Festival Golo Curu Ruteng menampilkan tradisi tua prosesi Maria Ratu Rosario di wilayah Flores yang mengekspresikan selebrasi kekuatan iman kolosal, sekaligus menggaungkan pesan inspiratif yang kolaboratif seiring berkembangnya pariwisata religi yang menuntun para peziarah menemukan kebahagiaan dan sukacita dalam perjumpaan dengan Sang Khalik, Pencipta, Penyelenggara dan Tujuan kehidupan yang sejati. Selebrasi iman ini dipadukan dengan alam dan kearifan lokal dalam kultur kopi dan songke Manggarai, dan manfaat ekonomi bagi masyarakat,"_ ungkapnya. 

Senada, Plt. Direktur Utama BPOLBF, Andhy Marpaung menyampaikan bahwa pencapaian ini merupakan bukti kuatnya potensi penyelenggaraan event pariwisata berbasis budaya, religi, dan kearifan lokal di Nusa Tenggara Timur. 

_“Masuknya tiga event NTT dalam 125 KEN 2026, serta terpilihnya Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara kali kedua ke dalam Top 10 nasional, menunjukkan bahwa event-event di NTT memiliki daya saing tinggi, kualitas penyelenggaraan yang baik, serta nilai budaya yang kuat dan otentik sebagai daya tarik,”_ ujar Plt. Dirut BPOLBF. 

Festival Lamaholot Lembata dikenal sebagai perayaan budaya masyarakat Lamaholot yang sarat akan tradisi, seni, dan ritual adat. Sementara itu, Festival Golo Curu Maria Ratu Rosari Manggarai menghadirkan kekayaan spiritual dan budaya masyarakat Manggarai melalui perayaan religi yang berpadu dengan seni dan tradisi lokal. Adapun Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara di Labuan Bajo telah berkembang menjadi event religi tahunan berskala nasional yang mampu menarik kunjungan wisatawan dari berbagai daerah di Indonesia. 

BPOLBF terus berkomitmen untuk mendukung pengembangan event-event berkualitas di wilayah Flores sebagai bagian dari strategi penguatan destinasi pariwisata berkelanjutan, peningkatan lama tinggal wisatawan, serta penggerak ekonomi lokal. 

_“Melalui kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, komunitas, dan pelaku pariwisata, BPOLBF berharap event-event KEN ini dapat memberikan dampak nyata bagi masyarakat serta memperkuat positioning Flores sebagai destinasi pariwisata budaya dan religi unggulan di Indonesia,”_ tambah Andhy. 

Ke depan, BPOLBF akan terus mendorong peningkatan kualitas kurasi event, pengemasan atraksi, serta promosi terpadu agar event-event yang ada di Pulau Flores semakin dikenal di tingkat nasional maupun internasional. 

 

*——*

*Sisilia Lenita Jemana*

*Kepala Divisi Komunikasi Publik*

*Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores*

thumbnail

Tiga Event di NTT Masuk 125 Karisma Event Nusantara (KEN) 2026, Festival Golo Koe Maria Assumpta Nusantara Tembus Top 10 Nasional

Labuan Bajo, 24 Januari 2026- Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF), satuan kerja di bawah Kementerian Pariwisata Republik Indonesia, menyampaikan apresiasi...

thumbnail

Perkuat Sinergi, BPOLBF dan Kantor Imigrasi Labuan Bajo Dukung Pengelolaan Pariwisata Berkualitas

Labuan Bajo, 21 Januari 2026 - Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) melakukan audiensi ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI (Tempat Pemeriksaan Imigrasi) Labuan...

thumbnail

BPOLBF Perkuat Kolaborasi Pariwisata Labuan Bajo–NTB melalui Audiensi Bersama Dinas Pariwisata NTB

Labuan Bajo, 22 Desember 2025 – Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) menerima audiensi dari Kepala Dinas Pariwisata  Provinsi Nusa Tenggara Bara...

Ada pertanyaan ?

Lihat FAQ ? atau Hubungi Kami